top of page

Untuk mewujudkan 100 Desa Ekowisata (Ecotourism Village) yang memiliki daya saing tinggi pada tahun 2021, maka Saya memberikan kesempatan kepada Bapak/Ibu/Sdr/i sekalian yang ada di seluruh pelosok nusantara untuk mendaftarkan desanya dalam program pembangunan Desa Ekowisata. 

 

Adapun persyaratannya ialah, sebagai berikut:

1. Belum berstatus Desa Wisata;

2. Memiliki potensi pariwisata yang bisa dikembangkan;

3. Penduduknya terbuka untuk kemajuan desanya dan bisa menerima kehadiran/kunjungan tamu/orang asing;

4. Pemerintah Desa siap bekerjasama untuk membangun Pariwisata di desanya.

5. Menceritakan secara singkat potensi pariwisata di desanya, termasuk tantangan dan peluang yang dihadapi.

Ceritakan 5 (lima) hal di atas dalam 2-3 halaman kertas A4 spasi 1,5 tulisan New Times Roman, dan kirim ke email: abnerstindi@gmail.com, atau bisa juga mengupload file pada formulir yang sudah disiapkan di bawah. Anda wajib mengisi formulir!

Jika semua persyaratan tersebut bisa dipenuhi, maka silahkan mendaftar di Link pendaftaran di bawah ini.

Program Desa Ekowisata yang digagas oleh Wanuau, pada tahap I, akan memilih 10 Desa yang memiliki kelayakan untuk dikembangkan sebagai Desa Ekowisata (Ecotourism Village). Sepuluh desa yang terpilih akan dilatih secara khusus, oleh Instruktur/Pakar Desa Wisata. Sepuluh desa tersebut akan dilakukan pendampingan secara khusus, dengan melibatkan para ahli dari Universitas Gadjah Mada, Kementerian Pariwisata, dan Stakeholder terkait di bidang pariwisata.

Mari, gunakan kesempatan emas untuk membangun desamu!

Silahkan daftar dengan mengisi formulir di bawah ini:

© Wanuau

  • b-facebook
  • Twitter Round
  • Instagram Black Round
bottom of page